GARDATIMURNEWS.COM | GOWA – Akademi Putra Daerah Nasional yang telah menjaring bakat muda beberapa waktu lalu di sulawesi terkhusus di Sulsel akhirnya terbang ke Bangkok Thailand dan akan mengikuti Super Cup tgl 2-4 Desember 2023 di Bangkok Thailand sebagai perwakilan Indonesia.
Saat dikonfirmasi Senin pagi salah satu pelatih SSB Pallangga Hamran Sigollo mengatakan bahwa sangat bersyukur 11 pemain sulsel salah satunya ada anak didik kami yakni Muh Dzaki Izz Zahwan dan berharap anak asuhnya itu bisa mengharumkan nama SSB dan Negara”Ujar Amran Sigollo.
Adapun 11 Pemain yang berangkat yakni Zaki (SSB Syekh Yusuf Gowa), Dzaki Izz Zahwan (SSB Pallangga Gowa), Ridho,Rehan,Safwan, dan Ibnu Ali Gading (SSB Viva Soccer25 Maros) serta Alsafa,Hafid,Zaki, Rifat,dan Aqil (SDIT & SMPIT Athirah 1 Makassar) yang akan didampingi oleh Muh.Arby, Muh. Ruzwan, Syarifuddin Arham serta 2 orang tua yakni SmIka Sri Rejeki dan Herlinda, mereka akan terbang ke Bangkok Thailand pada hari Rabu Pagi 29 November 2023.
Sementara itu salah satu orang tua pemain yakni Ayah Ibnu Ali Gading berkata tentunya kita sangat bangga dan bersyukur dan tak lupa saya mengucapkan apresiasi setinggi tingginya kepada Direktur Akademi PDN FC yang akan mewakili Indonesia di luar negeri yakni Coach Roman serta penanggung jawab Akademi PDN FC Sulsel Udin Sangkala yang telah bekerja keras dan berjuang serta mempercayakan kepada anak kami menjadi salah satu pemain tim ini semoga ini jadi kebanggaan kita semua,anak anak bertanding dengan gembira dan bisa mengharumkan nama baik Indonesia. “Tutup Ayah Ibnu Ali Gading.(Hamran DS)Adm/: Iyan