GARDATIMURNEWS.COM / Gowa —, Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., menghadiri Upacara Penurunan Bendera Merah Putih dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 tahun 2023, di halaman Kantor Bupati Gowa, Kamis (17/8/2023) Sore.
Pelaksanaan Upacara penurunan Bendera di pimpin oleh Wakil Bupati Gowa, Abdul Rauf Malaganni sebagai Inspektur Upacara.
Selain Kapolres Gowa, Turut Hadir Bupati Gowa, Adnan Purichta YL, Wakapolres Gowa KOMPOL Soma Miharja beserta dengan jajaran Forkopimda Kabupaten Gowa dan tamu Undangan. Peserta upacara meliputi TNI/Polri, Satpol PP dan PNS Kabupaten Gowa.
Kapolres Gowa di temui usai pelaksanaan upacara mengatakan, dari upacara pengibaran hingga penurunan bendera merah putih berjalan lancar dan penuh hikmat dan dilaksanakan dengan baik oleh panitia maupun peserta upacara.
“Alhamdulillah seluruh rangkaian acara mulai dari acara renungan suci, pengibaran dan penurunan serta hening cipta secara serentak dapat berjalan dengan aman dan sukses. Ini bisa terjadi karena adanya kerjasama seluruh aparat pemerintah dan dukungan warga kabupaten Gowa,”kata Kapolres.
Ditambahkan Kapolres Gowa, bahwa kemerdekaan yang telah diraih dan diperjuangkan oleh para Pahlawan ini harus diisi dengan hal-hal positif.
“Kita semua warga Negara Republik Indonesia mempunyai tanggungjawab untuk mengisi kemerdekaan ini dengan prestasi yang dapat membanggakan segenap Bangsa Indonesia. Dirgahayu Republik Indonesia, jaya terus, Terus Melaju Untuk Indonesia Maju,” tutup Kapolres.
Humas Polres Gowa